United States  /  San Pablo - California

Contra Costa College

2600 Mission Bell Drive, San Pablo, CA. 94806

University's Strength

Licensed Practical Nursing, Business Administration, Computer Science, Economics, Mathematics


Contra Costa College (CCC) adalah college paling beragam dan tertua diantara tiga college yang ada di Contra Costa Community College District. Sebagai institusi Hispanik yang melayani siswa yang didominasi  beretnis Latin, Afrika, Amerika, dan Asia; sekolah ini terletak di lingkungan yang secara sosioekonomi beragam, kuat, dan secara kultur ‘hidup’ dan berwarna. CCC yang terletak di San Pablo, California, adalah kampus barat dari Contra Costa Community College District.  Sekolah ini merupakan bagian dari  California Community College System, yang juga merupakan bagian dari sistim 3 college di California. Sejak sekolah ini dibuka tahun 1949, CCC telah menyediakan layanan pendidikan terbaik sebagai satu-satunya institusi pendidikan tinggi di area West County.

CCC adalah junior college yang berakreditasi penuh, yang menawarkan 120 program degree dan sertifikat, dan transfer pathways ke program empat tahun sarjana di universitas. Bidang studi yang ditawarkan: Arts,Humanities, dan STEM (science, technology, engineering, maths). Siswa juga bisa mengasah ketrampilan kerja lewat program  Career Education.  Lima jurusan favorit di sekolah ini adalah Administrasi Bisnis, Ilmu Komputer, Keperawatan, Matematika, dan Ekonomi. CCC melayani  lebih dari 7000 siswa setiap tahunnya. Pada musim Semi 2019, CCC tercatat memiliki 111 siswa internasional.

Beberapa alumni college ini adalah sejumlah pemain NFL (National Football League): Courtney Anderson, Benny Barnes, dan Travis Williams; dan mantan anggota dewan negara bagian tahun 1980-1996: Robert Campbell. Sejumlah prestasi penting yang diraih diantaranya: The Advocate, surat kabar kampus, meraih penghargaan 14 National Newspaper Pacemaker Awards sejak 1990. Tim Speech and Debate CCC merupakan salah satu tim papan atas community college yang berprestasi secara nasional.

Banyak siswa yang mengikuti program yang digelar the Center for Science Excellence, diterima di universitas bergengsi dan mendapat kesempatan magang  untuk melakukan riset di the Lawrence Berkeley National Lab. The Center for Science Excellence secara khusus memang mempunyai misi untuk meningkatkan partisipasi siswa kulit berwarna dan wanita untuk bidang science, technology, engineering, dan matematika.Program Associate Degree Nursing, banyak melahirkan alumni yang mampu lulus ujian NCLEX negara bagian dengan rate kelulusan 95 dari 100 persen dalam kurun waktu 10 tahun terakhir. CCC juga memiliki High-Performance Computing Centre, program revolusioner yang mengajarkan the emerging science of computer clustering.

CCC terletak di lahan indah  seluas 33,5 hektar (83 acres) Wildcat Creek yang berbukit-bukit di kawasan San Pablo dan Richmond. Sekolah ini tidak menyediakan fasilitas akomodasi di lingkungan kampus. Menyewa unit apartemen atau kamar mungkin merupakan pilihan terbaik untuk siswa yang ingin merasakan hidup ala Amerika Serikat, selain pilihan lain semacam homestay. Siswa dapat memanfaatkan bis, sepeda, and menyewa mobil untuk berkeliling di wilayah San Pablo.

 

 

 

... Selanjutnya
  Program Jurusan Peminatan Jenjang Studi Biaya Kuliah

No rank data found.

For more information:https://www.contracosta.edu/

Prospectus Not Found

0 Reviews

Write a Review

Rate Here*

Scholarship Offered

No data found

Konten yang ada di website ini hanya berisi informasi umum saja, baik diambil dari website, brosur, selebaran, maupun informasi yang diberikan langsung oleh perwakilan institusi atau sumber lainnya. Data hanya digunakan untuk referensi, dan perbaruan berkala mungkin terjadi tanpa diberitahukan sebelumnya. SUN Education tidak bertanggung jawab atas kerusakan atau kehilangan yang disebabkan oleh pengguna berdasarkan data yang tersedia. Untuk informasi yang lebih lengkap dan akurat, berkonsultasilah selalu dengan setiap konselor SUN Education.